Bahan:
100 gr margarine
80 gr gula pasir halus
1 kuning telur
40 gr kenari cincang
60 gr tepung terigu
20 gr coklat bubuk
20 gr maizena
1 sdt susu bubuk
50 gr coco crunch
50 gr chocolate chip
Cara membuat;
1. Kocok margarine bersama gula halus sampai putih kemudian masukkan kuning telur dan kocok kembali
2. Masukkan kenari cincang, aduk rata.
3. Tambahkan campuran tepung, aduk rata
4. Sendokkan adonan diatas Loyang yang telah diolesi margarine, susun coco crunch dan coco chips diatasnya
5. Oven dengan suhu 140® selama 25 menit
6. Tips: banyaknya coco crunch yang ditaruh diatas kue bisa disesuaikan dengan selera, biasanya 4 buah coco cruch ditiap kue, tergantung besarnya kue.
No comments:
Post a Comment